SEJARAH OFFSHORE
Sering orang-orang bertanya tentang sejarah "kapan pertama kali pencarian minyak di lepas pantai dimulai?". Jawabannya cukup susah. Apakah kita merujuk pada tahun 1896, ketika spekulator properti H.L.Williams memperkenalkan pengeboran sumur pertama kali di lautan dari dermaga buatan di Summerland, Kalifornia ke dalam Terusan Santa Barbara? Atau terjadi 5 tahun sebelumnya di Ohio, di mana sumur minyak pertama kali tidak dibor dari daratan, tapi dari sebuah danau buatan yang disebut Grand Lake St. Mary's? Apakah kita menganggap lahirnya industri lepas pantai dengan anjungan Creole, anjungan laut berdiri bebas yang dibangun oleh Pure Oil dan Superior Oil yang selesai pada bulan Maret 1938, yang terletak 1.5 mil dari pantai dan 13 mil dari Cameron, Louisiana? Atau penghormatan diberikan kepada Kermac 16 milik Kerr-McGee, sumur minyak pertama "tidak nampak dari daratan" yang mulai berproduksi pada tanggal 14 Nopember 1947, yang terletak 10.5 mil dari pantai Terrebonne Parish - Lousiana?
Pada semua yang dianggap "yang pertama" ini, telah terjadi suatu hal yang meyakinkan. Tetapi tidak satupun di antara mereka secara tehnis bisa dianggap sebagai pendahulu pada industri minyak lepas pantai modern. Mereka semuanya cuma mengenai bermacam variasi tehnik pengeboran daratan yang diterapkan di lepas pantai. Pengakuan yang demikian, memerlukan suatu keberanian dan kerja keras, bukan hanya konseptual atau lompatan khayalan yang memisahkan rig dari dasar laut dan memungkinkan operasi secara mengambang seperti rekayasa bawah laut sekarang, yang barangkali akan cukup membingungkan dibanding dengan pengeboran di darat.
Lompatan itu pertama kali dilakukan pada bulan Januari 1962, ketika suatu alat aneh disewa oleh Shell Oil yang disebut sebagai "Blue Water 1", yang menorehkan sebuah catatan sumur lepas pantai di kedalaman air 297 kaki di teluk Meksiko. Dan ini, kedalaman airnya setidaknya 3 kali lebih dalam dari sumur-sumur yang pernah dibor dengan armada pengeboran berpindah yang lain, seperti rig rendam (submersible) dan jackup. Koran-koran New Orleans kagum pada kedalaman air yang dicapai. Para pengamat di luar sibuk membayangkan bagaimana "Blue Water 1" bisa tetap tenang mengambang di laut. Isupun merebak bahwa itu bertumpu pada sebuah batu karang. Para pesaing yang iri, mengintai dengan helikopter & kapal. Bahkan sebuah helikopter dengan nekadnya mau mencoba mendarat di helipad Rig, tetapi tidak diijinkan. Senator Oklahoma, Robert Kerr yang juga pemilik perusahaan Kerr-McGee, kepengin sekali untuk melihatnya. Kemudian secara pribadi mengelilingi rig beberapa kali, pertama kali dengan pesawat kemudian dengan kapal. Tetapi seperti yang lain, dia pergi masih penuh dengan teka-teki di benaknya.
Pelayaran pertama "Blue Water 1" berlangsung sebulan sebelum astronot NASA John Glenn menjadi orang Amerika pertama yang berhasil mengorbit bumi. Kedua misi mengungkap penemuan kemampuan manusia untuk mengeksplorasi batas kenyamanan di luar daratan. Akhirnya pada tanggal 14 Agustus 1962, Shell Oil secara dramatis mengungkap detail "anjungan pengeboran apung" terbarunya. Dengan sistim penambat 8-jangkar yang tersembunyi di bawah air, rig rendam yang sudah dirubah ini, dilengkapi agar bisa beroperasi pada kedalaman 600 kaki tanpa duduk di dasar laut. Selain mengumumkan keberhasilan mengebor dari anjungan, Shell juga melaporkan kemajuan tehnik penyelesaian pada sumur-sumur di dasar laut dengan sistim pengendalian jarak jauh dari permukaan.
Terkuaknya "Blue Water 1" telah mengakhiri spekulasi industri selama dua tahun tentang misteri rig yang diciptakan oleh Shell dan berita-berita nasional terkesan menggembar-nggemborkan dua terobosan tehnis. Wall Street Journal melaporkan :"Para pencari minyak sekarang bisa menemukan dan memproduksi minyak di laut terbuka tanpa memandang kedalaman dan jaraknya dari daratan"..
"Mr. Cap", rig Jack up pertama kali yang mengebor di Laut Utara - Inggris pada tanggal 26 Desember 1964, dioperasikan oleh American Overseas Petroleum Ltd. Lokasi pengeborannya berada kira-kira 165 mil di laut, dan saat itu dianggap yang terjauh dari pantai. Rig ini merupakan Rig ketiga buatan LeTourneau, dibangun pada tahun 1957. Meskipun hasilnya kurang bagus, tetapi sumur ini telah memecahkan rekor, membuktikan kemampuannya mengebor sepanjang tahun pada lingkungan Laut Utara yang ganas. Kemudian oleh perusahaan Reading & Bates, "Mr. Cap" diganti namanya menjadi "Chris Seger"....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar